Indeks

Bupati Kirim Pemain PS Beltim U13 Ikuti Piala Soeratin Tingkat Provinsi Bangka Belitung

Beltimnews.com, Manggar – Bupati Belitung Timur Drs. Burhanudin secara resmi melepas para pemian Sepak Bola PS Beltim U13 untuk mengikuti kejuaran Piala Soeratin tahun 2023 tingkat Provinsi Bangka Belitung.

Dihadapan para pemain muda ini, Bupati memberikan motivasi serta arahan agar pemain dapat memberikan sportifitas saat bermain menghadapi lawan. Ia pun berpesan kekompakkan tim adalah kunci keberhasilan sebuah pertandingan.

“Ini sangat penting bagi pemain muda seperti usia mereka ini, minimal saat mereka mengikuti kompetisi ada rasa kepercayaan dan mental terbangun sejak dini. Semakin banyak mereka mengikuti turnamen ditingkat provinsi, mereka akan terlatih untuk mengikuti turnamen ditingkatan usia mereka nanti,” ujar Bupati Beltim

Bupati pun mengapresiasi Managemen dan tim terutama para orangtua yang mendukung anaknya untuk melalukan hal hal yang sangat positif seperti ini.

“Karena peran orangtua sangatlah penting bagi anak anak mereka, jangan pernah halangi anak untuk mencapai cita citanya. Kita sebagai pemerintah daerah pasti akan selalu mendukung kegiatan positif seperti ini,” kata Bupati seusai memberikan arahan kepada atlit muda di Stadion Rimba Pelawan.

Sementara itu, Pembina Tim PS Beltim U13 Aipda Agus Setiawan atau yang lebih akrab disapa Ogut mengatakan jika para pemain telah siap untuk bertanding pada 18 November mendatang. Para pemain sudah dibekali latihan dan mental selama berbulan bulan, dan ia berharap target turnamen kali ini adalah menjadi juara.

“Target kita menjadi juara dan mewakili Provinsi Bangka Belitung ditingkat Soeratin Nasional. Tim sudah kompak dan sudah siap bertanding,” ujar Ogut

PS Beltim U13 memboyong 18 pemain muda pada kejuaraan Piala Soeratin Tahun 2023 tingkat Provinsi Bangka Belitung. Dan kickoff akan dimulai tanggal 18 November ini di Pangkalpinang.

(Wahyu)

Exit mobile version