Beltimnews.com, Manggar – Sejak 30 Juli 2022 Kabupaten Belitung Timur sudah nol kasus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK). Dan saat ini fokus Dinas Pertanian dan Pangan (Distangan) terus melakukan vaksinasi PMK terhadap hewan ternak yang sehat guna cegah penyebaran PMK.
Hal tersebut disampaikan Dokter hewan Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Belitung Timur, Drh. Therissia Hati berdasarkan data update terakhir kasus sebaran PMK, Sabtu (30/07/2022) pukul 18:00 WIB oleh Distangan.
Ia menyebut penanggulangan atau pengendalian PMK merupakan prioritas pemerintah pusat. Untuk itu, pihaknya terus melakukan vaksinasi PMK terhadap hewan ternak di Kabupaten Belitung Timur.
“Saat ini sudah lebih dari 600 dosis vaksin PMK yang sudah kami salurkan kepada Peternak dari 1400 dosis yang kami terima dari Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, di mana sisanya akan segera menyusul untuk disalurkan,” kata Therissia kepada Beltimnews.com, Selasa (02/08/2022) siang.
Untuk itu ia berharap kepada masyarakat terutama peternak supaya dapat mendukung kegiatan vaksinasi PMK yang sedang mereka lakukan dengan membantu menyiapkan ternaknya agar dapat segera dilakukan vaksinasi PMK oleh Distangan Beltim.
“Harapan kita nantinya bahwa daerah atau Kabupaten Belitung Timur ternaknya sehat dan dapat terbebas dari penyakit mulut dan kuku (PMK),” ujarnya.*
(Mario | Beltimnews.com)