Indeks

Harga Cabai Di Pasar Lipat Kajang Manggar Mencapai Rp. 100 Ribu Perkilo

Beltimnews.com, Manggar – Harga Cabai disejumlah pedagang di Pasar Lipat Kajang Kacamatan Manggar Kabupaten Belitung Timur menyentuh angka Rp 95.000 – Rp 100.000 / Kilogram.

Beberapa waktu lalu, harga cabai dipasar Lipat Kajang mencapai Rp 150 ribu per Kg dan harga tersebut sempat turun menjadi Rp 60.000 per Kg kemudian semenjak dua minggu terakhir menyentuh Rp 95.000.

Salah satu pedagang, Sandi mengatakan penurunan tersebut disebabkan meningkatkannya biaya pengiriman cabai karena kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM).

“Semoga harga dari pemasok bisa kembali normal sehingga masyarakat dan pedagang tidak komplain,” ujarnya kepada Beltimnews.com, Senin (12/09/2022) siang.

Maskipun harga cabai mulai meningkat, Diakuinya penjualan ditokonya tersebut masih tetap stabil lantaran komuditas tersebut merupakan kebutuhan pokok sehari-hari masyarakat.

Sementara itu, Salah satu pembeli, Solatina mengeluhkan banyak bumbu dapur yang terus merangkak naik sejak sebulan terakhir.

“Kita sebagai Ibu rumah tangga harus bisa memutar otak, karena semua serba naik namun harga Timah malah anjlok,” tuturnya.

(Mario)

Exit mobile version