Belitungrayapos.com, Belitung Timur – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Belitung Timur nomor urut 2, Kamarudin Muten dan Khairil Anwar programkan pendidikan yang berkualitas serta fasilitas memadai bagi anak – anak di Kabupaten Belitung Timur. Salah satunya memberikan perlengkapan sekolah gratis bagi seluruh anak sekolah dari SD hingga tingkat SMP, Sabtu (19/10/2024).
Calon Bupati dengan tagline Nyaman Bekawan ini mengatakan jika pendidikan sangatlah penting untuk diraih, terutama bagi anak – anak di Belitung Timur. Ia tak ingin lagi adanya alasan orangtua karena biaya mahal untuk melengkapi keperluan sekolah, anak – anak terpaksa tidak melanjutkan pendidikan.
“Kita programkan perlengkapan sekolah gratis untuk anak – anak kita dari SD hingga SMP setiap ajaran baru, kalau SMA rupanya sudah dari Provinsi Bangka Belitung, tapi bukan berarti tidak ada perhatian yang lain, nanti semua ada. Inilah salah satu kita ingin mendorong agar anak – anak kita bersekolah dengan nyaman dan orang tua terbantukan dengan perlengkapan yang nanti sudah disediakan,” ujar Kamarudin Muten atau yang akrab di sapa Afa.
Kamarudin Muten mengungkapkan jika dalam programnya pemberian perlengkapan sekolah akan menyeluruh untuk semua anak – anak SD hingga SMP tanpa terkecuali, ia tidak akan memandang ada yang ber-Hak atau pun kurang ber-Hak.
Dimatanya semua masyarakat mempunyai Hak yang sama dalam memberikan pendidikan kepada anak – anaknya, apalagi ia sangat mengerti kondisi ekonomi Belitung Timur saat ini sedang sulit yang membuat orang tua berjuang keras demi menghidupi keluarganya, dan pemerintah wajib hadir memberikan jalan keluarnya.
“Ada tas, baju sekolah, Celana atau Rok sekolah dan pokoknya perlengkapan untuk anak sekolah semuanya ada kita siapkan. Hampir semua orang tua yang kita temui kan memang saat ini merasakan ekonomi sedang sulit, salah satunya untuk melengkapi keperluan anak bersekolah mereka pusing, inilah program yang kita tawarkan agar dapat membantu meringankan,” kata Calon Bupati Nomor urut 2.
Mendengarkan langsung program yang ditawarkan Nyaman Bekawan, salah satu orang tua Nur (30) yang merupakan warga Gantung sangat bersyukur dan menaruh harapan besar agar kamarudin Muten dan Khairil nawar terpilih untuk memimpin Belitung Timur 5 tahun kedepan.
“Alhamdulillah, kita memang kadang kesulitan disaat anak – anak mau masuk ajaran baru. Kita mau beli tas, baju sampai sepatu buat anak itu terkadang kebingungan karna uangnya belum cukup. Saya berharap orang seperti pak afa ini dijadikan pemimpin, dia bukan memberi janji, tapi pak Afa programkan betul apa yang menang dibutuhkan masyarakat seperti saya ini,” ujar Nur
Selain Program perlengkapan sekolah gratis untuk anak SD dan SMP, Nyaman Bekawan juga mempersiapkan program Beasiswa untuk anak – anak di Belitung Timur yang nantinya ingin melanjutkan pendidikan kejenjang perguruan tinggi.
(Wahyu)