Indeks

PT SWP dan PT Parit Sembada Salurkan Bantuan Biaya Pendidikan Bagi Anak Berprestasi

Beltimnews.com, Kelapa Kampit – PT SWP dan PT Parit Sembada berikan bantuan biaya pendidikan kepada sebanyak 20 anak berprestasi masing-masing Rp. 10 juta, Kamis (15/12/2022). Penyerahan secara simbolis langsung diserahkan kepada orang tua mahasiswa penerima oleh Asisten GM PT SWP, Suman Darmana.

Suman Darmana menjelaskan, perusahaan berkomitmen membantu kemajuan dunia pendidikan di Kabupaten Belitung Timur khususnya anak-anak yang berasal dari desa sekitar wilayah operasional PT SWP dan PT Parit Sembada.

Dia berharap, peran serta PT SWP dan PT Parit Sembada bisa menjadi kontribusi nyata yang akan mendorong dan mengembangkan Kabupaten Belitung Timur melalui SDM handal.

“Memang kita komitmen membantu biaya karena memang mahalnya biaya pendidikan kuliah. Kita juga memotivasi masyarakat sekitar supaya pendidikannya lebih tinggi, setidaknya dari desa sekitar perusahaan,” kata Suman.

Sementara itu, salah satu orang tua mahasiswa berprestasi penerima bantuan, Managam Pasaribu, mengaku bersyukur atas perhatian dan kepedulian kedua perusahaan besar kelapa sawit yang beroperasi di Kecamatan Kelapa Kampit tersebut.

Menurutnya, nilai bantuan untuk pendidikan yang diterimanya sangat membantu dalam meringankan beban pihak orang tua, mengingat pendidikan sekarang ini memang membutuhkan biaya yang besar.

“Anak-anak memerlukan tempat tinggal, biaya transportasi, juga pembelian buku ditambah pembelajaran sekarang menggunakan multimedia tentu bantuan ini sangat bermanfaat sekali bagi kami,” katanya.

(Hermansyah)

Exit mobile version